Bapak ilmu sejarah, Herodotus menyatakan bahwa sungai Nil adalah
“hadiah dari surga”. Berkat adanya sungai Nil, wilayah Afrika yang terkenal
kering bisa makmur. Buktinya dapat dilihat dari peradaban Mesir kuno yang mengalami kejayaan dari generasi
ke generasi selama ribuan tahun silam dengan mengandalkan keberadaan sungai
Nil.
Bendera Indonesia dan India. Sudah sejak zaman kuno kedua negara tersebut menjalin hubungan yang positif dan saling membantu.
Pernyataan Herodotus memang benar, tetapi, bagi penulis sendiri tanah
“surga” adalah bumi Nusantara.
Catatan masa lampau membuktikan bahwa wilayah Indonesia pernah menjadi
lokasi penting bagi jalur perdagangan dunia. Kekayaan alamnya yang melimpah
dan dibutuhkan berbagai kerajaan di dunia saat itu, membuat wilayah
Indonesia ramai dikunjungi para pedagang dari berbagai bangsa.
Intensifnya kunjungan dan interaksi akibat kegiatan perdagangan
internasional membuat peradaban nenek moyang kita selangkah lebih
maju. Yakni dari masa praaksara menjadi era kerajaan, catatan, dan tulisan.